Pemuda di Cariu Bogor Dihajar Massa usai Curi Gabah Padi 80 Kg

Putra Ramadhani Astyawan
Pencuri di Cariu Bogor dikeroyok massa usai membawa 80 kg gabah (Foto: Ist)

BOGOR, iNews.id - Seorang pemuda berinisial SR (21) babak belur dihajar massa di Desa Sukajadi, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor. SR diduga telah mencuri dua karung gabah seberat 80 kg milik warga setempat.

Menurut Kapolsek Cariu Kompol Denden Sukmara, peristiwa tersebut bermula dari laporan masyarakat yang melihat SR mengambil gabah padi tersebut. Warga yang curiga kemudian menangkap dan membawa SR ke Kantor Desa Sukajadi.

"Pelaku dibawa ke Kantor Desa Sukajadi," kata Denden dalam keterangannya, Jumat (28/6/2024).

Warga yang marah kemudian menghakimi SR dan menghajarnya hingga babak belur. SR kemudian dibawa ke Puskesmas Cariu untuk mendapatkan perawatan medis sebelum akhirnya dirujuk ke RSUD Cileungsi.

"Pelaku sempat diamuk massa oleh warga setempat," katanya.

Polisi yang mendapat laporan tersebut mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan saksi-saksi. Saat ini, SR masih dalam perawatan dan pemeriksaan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.

"Diduga pelaku akan dijerat dengan Pasal 362 KUHP tentang tindak pidana pencurian," kata Denden.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Kuliner
5 hari lalu

3 tempat nongkrong di Jonggol Bogor yang Lagi Hits, Nyaman dan Cocok Buat Santai

Megapolitan
14 hari lalu

Menantu Perempuan di Bogor Curi Uang dan Perhiasan Mertua saat Umrah, Dibantu Mantan Pacar

Internasional
15 hari lalu

Prancis Tangkap 2 Orang terkait Kasus Pencurian Perhiasan di Museum Louvre Paris

Internasional
19 hari lalu

Duh, Pencuri di Museum Louvre Paris Mungkin Lebur Perhiasan Peninggalan Napoleon

Internasional
19 hari lalu

Wow, Perhiasan yang Dicuri di Museum Louvre Paris Ditaksir Bernilai Rp1,7 Triliun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal