JAKARTA, iNews.id - Satu keluarga ditemukan tewas di dalam rumah di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Tiga orang tewas dan satu lagi kritis dibawa ke rumah sakit.
Berdasarkan pantauan Jumat (2/1/2026), rumah kontrakan tempat ditemukannya sekeluarga tewas itu berada di Jalan Warakas III, Tanjung Priok.
Terlihat rumah kontrakan tersebut sudah dipasangi garis polisi.
Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Utara membenarkan adanya penemuan mayat ini.