Penertiban Jalan Protokol, Anies Akan Panggil Pengelola Ojek Online

Wildan Catra Mulia
Ilustrasi, pengemudi ojek online. (Foto: Koran Sindo).

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berhasil menertibkan ojek online di sepanjang jalan Medan Merdeka. Selanjutnya, penertiban akan dilakukan di sepanjang jalan protokol Sudirman-Thamrin.

"Kita akan tertibkan semuanya dan sekarang anda sudah lihat di sepanjang Merdeka Selatan dulu selalu ada orang yang ngetem, jemput, selalu saya tertibkan," ujar Anies di Kawasan Sudirman, Jakarta, Minggu (22/7/2018)

Dia meminta para pengelola ojek online membantu pemerintah dengan melarang pengemudinya tidak menggunakan trotoar sebagai tempat memangkal. Banyaknya pengemudi ojek online yang mangkal di trotoar ikut andil menyebabkan kemacetan

"Bantu warga DKI agar tidak dimacetkan oleh para pengemudi karena mereka secara pribadi satu-satu menjemput. Tapi karena jumlahnya banyak, malah menimbulkan masalah," ucapnya.

Maka itu, pihaknya akan memmanggil pengelola ojek online untuk membuat komitmen dan membantu pemerintah dalam mengatasi kemacetan yang disebabkan menumpuknya pengemudi ojek online di trotoar.

"Nanti kita panggil semuanya. Dishub sudah berapa kali komunikasi, jadi jangan hanya membayangkan pemesanan, penjemputan itu di kampung-kampung yang tersebar. Kalau gedung-gedung ini sekarang sekali minta bisa puluhan orang dan kemacetan yang dimunculkan akibat itu besar. Saya ajak mereka untuk ikut tanggung jawab," katanya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Megapolitan
7 hari lalu

Kapolda Metro Beri Penghargaan Ojol Kamtibmas yang Gagalkan Curanmor di Cakung

Buletin
2 bulan lalu

Danpuspom Pastikan Oknum TNI Pukul Driver Ojol di Pontianak Diproses Hukum

Nasional
2 bulan lalu

Cara Pesan Ojol Offline Imbas Demo Hari Ini, Cek Tahapannya!

Nasional
2 bulan lalu

Komunitas Ojol Jawab Keraguan Netizen soal Pertemuan dengan Gibran, Ini Penjelasannya

Nasional
2 bulan lalu

Demokrat Sampaikan Belasungkawa, Dukung Presiden Prabowo agar Kasus Kematian Affan Diusut Tuntas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal