"Kenapa nggak dari dulu-dulu sebelum 8 tahun mereka berbicara kepada penyidik atau polsek setempat terkait peristiwa tersebut," ujarnya.
Menurutnya, Iptu Rudiana sudah terbiasa difitnah, dicaci maki, hingga dihina selama bergulirnya polemik kasus ini.
Dia meminta kliennya tidak menanggapi polemik tersebut. Rudiana diminta menunggu hasil sidang Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan para terdakwa kasus Vina.
"Jadi Pak Rudiana tidak mau berspekulasi banyak memberikan keterangan apa pun, karena itu atas permintaan penasihat hukum untuk menghormati proses hukum yang sedang berjalan," kata dia.