Petani Demo di Patung Kuda, Tegaskan Aksi Tak Bermuatan Politis

Ari Sandita Murti
Ratusan petani dan buruh berdemonstrasi memperingati Hari Tani Nasional. Mereka menegaskan aksi ini tak bermuatan politis. (Foto: Ari Sandita Murti)

JAKARTA, iNews.id - Ratusan petani dan buruh berdemonstrasi memperingati Hari Tani Nasional ke-64 di kawasan Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2024). Massa memastikan aksi hari ini tidak bermuatan unsur politis, apalagi sampai mengganggu pemerintahan berikutnya.

"Aksi ini benar-benar dilakukan petani, bukan ada unsur-unsur politik yang justru ingin mengganggu ketertiban dan pelaksanaan pemerintah yang akan datang," ujar Sekretaris Umum Serikat Petani Indonesia (SPI), Agus Ruli Ardiansyah di atas mobil komando, Selasa (24/9/2024).

Menurutnya, aksi digelar lantaran dalam waktu dekat bakal ada pergantian pemerintahan dari Joko Widodo-Ma'ruf Amin ke Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Maka, kata dia, para petani dan buruh hendak menyampaikan evaluasi pemerintahan dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.

Selain itu, lanjutnya, para petani dan buruh ingin memberikan pesan kepada pemerintahan yang akan datang untuk memperhatikan nasib mereka. Aksi tersebut sejatinya tak hanya dilakukan di Jakarta saja, tapi juga daerah lain.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Megapolitan
2 menit lalu

Kesaksian Penjaga Kantin SMAN 72 Jakarta, Duduk 2,5 Meter dari Pusat Ledakan

Nasional
18 menit lalu

Prabowo bakal Lantik Komite Reformasi Polri, Mahfud MD hingga Yusril Tiba di Istana

Megapolitan
39 menit lalu

Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Densus 88 Dalami Unsur Terorisme

Megapolitan
50 menit lalu

Kapolda Metro: 54 Orang Luka akibat Ledakan di SMAN 72 Jakarta

Megapolitan
1 jam lalu

Ledakan di SMAN 72 Jakarta Terjadi 2 Kali, Salah Satunya saat Khotbah Jumat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal