Polda Metro: Belum Ada Instruksi Gubernur Aktifkan Aturan Ganjil Genap Kendaraan

Antara
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo. (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya belum menerapkan kembali aturan ganjil genap nomor pelat kendaraan. Salah satu alasannya untuk tetap menjaga protokol kesehatan dalam menjaga jarak aman pencegahan virus corona (Covid-19) di angkutan umum.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, sampai saat ini Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga belum memberikan instruksi untuk mengaktifkan kembali sistem ganjil genap.

"Tentu pemerintah bersama Ditlantas Polda Metro Jaya akan mengkaji, karena apa? Karena kita kan berupaya supaya tetap menjaga physical distancing di kendaraan umum ya," ujar Sambodo di Polda Metro Jaya, Rabu (1/7/2020).

Dia menuturkan, jika sistem ganjil genap kembali diaktifkan di saat penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi, dikhawatirkan penumpang angkutan umum akan membeludak.

"Misal hari ini tanggal ganjil, penumpang pemilik kendaraan genap tentu dia akan mengalihkan ke angkutan umum, jadi takutnya nanti justru physical distancing 50 persen di angkutan umum tidak terjaga," ucapnya.

Menurutnya, sistem ganjil genap belum diperlukan karena ada surat edaran gugus tugas terkait pembagian jam masuk kantor yang cukup membantu mengurangi kepadatan arus lalu lintas.

"Surat edaran dari satuan gugus tugas yang menyatakan bahwa ada pembagian jam masuk kantor pukul 7.00 WIB dan pukul 10.00 WIB, ini saya rasa cukup membantu terutama bagi penumpang angkutan umum yang setiap pagi komuter bergerak dari arah Bodetabek masuk Jakarta," katanya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Megapolitan
20 jam lalu

Polisi Buka Peluang Jerat Tersangka Penculikan Kacab Bank BUMN dengan Pasal Pembunuhan

Megapolitan
21 jam lalu

Ayah Pelaku Ledakan SMAN 72 Sudah Diperiksa Polisi, Apa Hasilnya?

Megapolitan
23 jam lalu

Tega! Pria Ini Manfaatkan Pacarnya Buat Nipu Orang Lain Pakai Modus Love Scamming

Megapolitan
24 jam lalu

Hasil Operasi Zebra Hari Pertama: 2.189 Pemotor Tak Pakai Helm

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal