Polisi Sebut Tak Ada Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar TMP Kalibata Jelang Pemakaman Tjahjo Kumolo

muhammad farhan
Polisi memastikan tidak ada rekayasa penutupan lalu lintas di sekitar Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan saat pemakaman jenazah Menpan-RB, Tjahjo Kumolo. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Polda Metro Jaya memastikan tidak ada rekayasa penutupan lalu lintas di sekitar Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan saat pemakaman jenazah Menpan-RB, Tjahjo Kumolo. Jenazah rencananya akan dimakamkan sekitar pukul 16.30 WIB, Jumat (1/7/2022).

Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan terkait situasi lalu lintas di sekitar TMP Kalibata. 

"Tidak ada rekayasa arus lalu lintas, karena cuma itu saja," kata Zulpan, Jumat (1/7/2022). 

Zulpan menegaskan jajarannya akan tetap mengawal dan melakukan pengamanan rombongan yang membawa jenazah ke tempat persemayaman terakhir. 

"Pasti ada (pengawalan), dan kami akan berikan pengamanan terkait keberangkatan jenazah dari Rumah Sakit ke Widya Candra (rumah dinas) sampai ke TMP itu agar pemakaman lebih aman," ujar Zulpan.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
29 hari lalu

Jakarta Krisis Lahan Pemakaman, Distamhut DKI: 69 dari 80 TPU Penuh

Seleb
1 bulan lalu

Jenazah Ibu Olla Ramlan Dimakamkan, Sean Mikael Turun ke Liang Lahat

Seleb
1 bulan lalu

Jenazah Saksofonis Dennis Junio Dimakamkan di Bandung Besok

Nasional
1 bulan lalu

Gibran Pimpin Pemakaman Karlinah Istri Wapres ke-4 Umar Wirahadikusumah di TMP Kalibata

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal