Polisi Tangkap Penadah Hasil Pembobolan Bank DBS Singapura di Karawaci

Antara
Anggraini Wijaya
Ilustrasi uang (Foto: DOK/iNews.id)

JAKARTA,iNews.id – Polisi berhasil mengungkap kasus pembobolan dana Bank DBS Singapura. Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri menangkap seorang pria berinisial BFH yang diduga berperan sebagai penadah pembobolan dana nasabah. Tersangka BFH ditangkap di Kelapa Gading Serpong Karawaci Tangerang, pada 8 Maret.

Modus pembobolan adalah pelaku BFH terlebih dahulu membuat  KTP palsu atas nama orang lain, yakni inisial FFH. Kemudian membuka rekening tabungan di Bank Danamon Kantor Cabang Pinangsia Karawaci Banten.

“Dia sadar pergi ke bank, buka rekening pakai KTP palsu,” kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Brigjen Pol Agung Setya di Jakarta, Jumat (9/3/2018).

Kepada polisi, BFH mengaku membuka rekening di Bank Danamon tersebut atas permintaan temannya yang berinisial MCI. Saat ini, polisi masih memburu MCI.

Selanjutnya, rekening tersebut menerima dana hasil kejahatan pembobolan rekening Dali Agro Corps di Bank DBS Singapura sebesar 50.000 dolar AS atau setara Rp662 juta.

Editor : Khoiril Tri Hatnanto
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Komisi IV DPR Dorong Kemenhut Libatkan Polri Awasi Tambang Ilegal di Hutan

Nasional
6 jam lalu

Komisi Percepatan Reformasi Polri bakal Tambah 1 Anggota Perempuan, Siapa Dia?

Nasional
7 jam lalu

Komisi Percepatan Reformasi Polri Rapat Perdana, Bahas Agenda 3 Bulan ke Depan

Megapolitan
7 jam lalu

Pengakuan 2 Maling Motor Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung: Gak Sengaja, Khilaf

Nasional
9 jam lalu

Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal