Polisi Tangkap Penembak Warga Jakbar hingga Tewas di Bekasi

Danandaya Arya Putra
Polisi menangkap FOU, pelaku penembakan warga Jakbar berinisial GR hingga tewas di Bekasi. (Foto: Istimewa)

BEKASI, iNews.id - Polisi menangkap FOU, pelaku penembakan yang menewaskan GR (44), warga asal Jakarta Barat (Jakbar), di Jalan Melati 3, Medan Satria, Kota Bekasi. Pelaku ditangkap di wilayah Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (31/10/2023).

Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan FOU ditangkap beserta barang bukti senjata api (senpi) yang diduga digunakan untuk menembak GR. Pelaku langsung kabur pascapenembakan malam itu ke tempat persembunyian di Cibinong.

"Jatanras Polres Metro Bekasi Kota beserta Polsek Medan Satria sudah mengamankan satu orang tersangka beserta barang buktinya dalam waktu hari Selasa," ujar Erna kepada wartawan, Rabu (1/11/2023).

Dia mengatakan, GR tewas akibat konflik antarkeluarga dengan FOU saat keduanya berada di Maluku Tenggara. Hanya saja, dia tidak menjelaskan secara detail konflik keluarga apa yang dimaksud hingga menyebabkan GR tewas.

"Kronologi awal kejadian adalah merupakan untuk kejadian yaitu konflik antarkeluarga di wilayah Maluku Tenggara," ucapnya.

Menurutnya, korban beserta lima temannya mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) karena ingin bertemu dengan salah temannya yang bernama Edwin. Korban saat itu datang menggunakan kendaraan roda empat menuju TKP.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

BPOM Sita Ribuan Obat Terlarang, Mengandung Bahan Kimia Berbahaya

Nasional
4 hari lalu

Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Hanya Tinggal Bersama Ayah

Megapolitan
4 hari lalu

Kronologi Pemotor di Cilangkap Jaktim Tewas Terlindas JakLingko

Megapolitan
5 hari lalu

Pelaku Ledakan di SMAN 72 Jakarta Tahan Dendam sejak Lama hingga Gabung Grup Kekerasan 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal