Polres Bandara Soetta Musnahkan 14 Kg Sabu dan 27 Pil Happy Five

Isty Maulidya
Polres Bandara Soetta musnahkan sabu-sabu (foto: istimewa)

TANGERANG, iNews.id - Satres Narkoba Polresta Bandara Soekarno-Hatta memusnahkan 14 kg narkotika jenis sabu dan 27 pil Happy Five. Barang bukti itu didapatkan dari pengungkapan 5 kasus selama 3 bulan terakhir.

Barang bukti tersebut dimusnahkan dengan cara dibakar menggunakan mesin incenerator di lapangan Polresta Bandara Soetta, Tangerang, Jumat (18/2/2022).

"Pada siang hari ini Polresta Bandara Soekarno-Hatta melaksanakan kegiatan pemusnahan barang bukti narkotika golongan 1 jenis sabu sejumlah 14.878,8 gram dan 27 pil Happy Five," ujar Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta, Kombes Pol Sigit Dani Setiyono.

Kapolres melanjutkan, dari kasus tersebut pihaknya mengamankan 15 orang tersangka. 10 orang di antaranya sudah dalam tahap penyerahan tersangka kepada kejaksaan, sementara 5 orang lainnya masih dalam proses penyelidikan.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Pengumuman, Penerbangan Domestik Citilink Pindah ke Terminal 1C Bandara Soetta Mulai 12 November

Nasional
10 hari lalu

KTT APEC 2025, Prabowo Ajak Asia-Pasifik Kolaborasi Atasi Perdagangan Narkotika hingga Penyelundupan

Nasional
18 hari lalu

Ammar Zoni Minta Dihadirkan Langsung di Sidang, Klaim Banyak Berita Tak sesuai Fakta

Seleb
20 hari lalu

Terungkap! Ammar Zoni Tidak Edarkan Narkoba di Rutan

Seleb
25 hari lalu

Alasan Ammar Zoni Dipindahkan ke Nusakambangan Terungkap, Biar Kapok?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal