Dia menuturkan, selain tes cepat antigen, petugas juga menyemprotkan cairan disinfektan di lokasi. "Kita khawatir ada penularan baru, kalau ada yang positif kita pisahkan sejak awal," katanya.
Diketahui, banjir di kawasan Cipinang Melayu mencapai satu meter. Banjir disebabkan hujan deras dan meluapnya air Kali Sunter sejak pukul 04.00 WIB.