Rencana Perubahan Nama Jalan Diprotes, Wagub DKI: Giliran Kita, Nama Soekarno sudah Ada di Turki

Widya Michella
Jonathan Simanjuntak
Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria angkat bicara soal protes rencana perubahan nama jalan yang akan menggunakan nama tokoh dari Turki, Mustafa Kemal Ataturk. (Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria angkat bicara soal protes rencana perubahan nama jalan yang akan menggunakan nama tokoh dari Turki, Mustafa Kemal Ataturk. Riza mengatakan konsep pengubahan nama jalan sebagai bentuk saling membantu dan menghormati antara Indonesia dan Turki.

“Penamaan jalan itu kan bagian kerja sama antarnegara, antara pemerintah. Jadi itu kerja sama antara Indonesia dan pemerintah Turki, ya kita juga saling membantu, saling menghormati,” kata Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria di Balai Kota Jakarta, Senin (18/10/2021).

Dia mengatakan nama Presiden pertama Indonesia, Soekarno sudah ada di depan KBRI di Turki.

"Sekarang giliran kita yang memberikan kesempatan nama tokoh daripada pemerintah atau negara Turki di Indonesia di Jakarta,” ucapnya.

Riza menambahkan nama yang diusulkan dari Turki tersebut merupakan kebetulan, yakni Ataturk. Oleh karenanya dia tak menampik ada beberapa kelompok masyarakat yang melakukan penolakan atau protes.

“Memang ada beberapa pendapat dari kelompok masyarakat yang kita juga harus hormati, dan kita perhatikan pertimbangan. Namun demikian ini merupakan bagian kerja sama antar negara yang juga kita harus hormati kita hargai satu sama lain,” ujar Riza.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
12 jam lalu

Waspada Banjir Rob Mulai Hari Ini di 12 Wilayah Pesisir Jakarta!

Megapolitan
15 jam lalu

28 RT dan 6 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir Pagi Ini

Megapolitan
1 hari lalu

Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Terendam

Megapolitan
2 hari lalu

Diguyur Hujan Deras, 6 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal