Resmikan 23 Nama Jalan, Anies: Masyarakat Betawi Perekat Simpul Kebangsaan

Muhammad Refi Sandi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan 23 jalan dengan nama tokoh Betawi di Ibu Kota. (Foto MNC Portal).

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan 23 jalan dengan nama tokoh Betawi di Ibu Kota. Menurut dia, masyarakat Betawi telah menjadi perekat dan memperkuat simpul kebangsaan.

“Betapa besar kontribusi masyarakat Betawi terhadap simpul kuatnya kebangsaan Indonesia. Di balik megahnya sebuah kota, ada simpul persatuan dan simpul tersebut tak mungkin tumbuh erat jika tak difasilitasi masyarakat Betawi,” kata Anies dalam sambutan peresmian di Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Senin (20/6/2022).

“Karena itu, kontribusi masyarakat Betawi tersebut di berbagai sektor perlu diabadikan, sehingga nampak bagi kita pribadi yang berkontribusi dan harapannya menjadi pengingat bagi kita semua bahwa di kota ini telah tumbuh besar pribadi yang disebut nama-nama jalan,” imbuhnya.

Selain itu, Anies berharap adanya penamaan jalan ini juga akan membuat generasi baru menyadari bahwa hadirnya para tokoh Betawi bukan sekarang saja.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
10 hari lalu

Pramono Targetkan Cakupan Air Bersih Jakarta Tembus 90 Persen di 2027

Nasional
23 hari lalu

Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies

Megapolitan
29 hari lalu

5 Tower Rusunawa Marunda Jakut Dirobohkan setelah Bertahun-tahun Terbengkalai

Nasional
1 bulan lalu

Prabowo Sebut Pengangguran Turun, Anies: Kedengarannya Malah Sebaliknya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal