Revitalisasi Rampung, Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Layani 300.000 Penumpang per Hari

Dinar Fitra Maghiszha
Stasiun Tanah Abang setelah direvitalisasi. (Foto: Dok. PTPP)

Tingginya mobilitas juga tercermin dari lonjakan jumlah pengguna. Di Lintas Bekasi/Cikarang, volume penumpang naik 17,8 persen dari 71,6 juta pada 2023 menjadi 84,4 juta pada 2024. 

Sementara di Lintas Serpong/Rangkasbitung, jumlahnya naik 12,7 persen menjadi hampir 70 juta pada 2024. Selama Januari–Mei 2025, total 64,7 juta penumpang telah menggunakan kedua lintas tersebut.

Pada Mei 2025, volume penumpang rata-rata mencapai 48.478 orang naik dan 45.823 orang turun pada hari kerja, serta 35.016 orang naik dan 33.834 orang turun saat akhir pekan. 

“Penumpang transit mendominasi dengan lebih dari 120.000 orang per hari pada weekday,” tuturnya.

Nantinya, pengembangan stasiun dilakukan dengan menambah jalur aktif dari 4 menjadi 6 dan peron dari 2 menjadi 4. Proyek ini merupakan hasil kerja sama antara Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA), KAI, KAI Commuter, dan Pemprov DKI Jakarta. Pekerjaan konstruksi sudah dimulai sejak Februari 2025 dan ditargetkan selesai akhir tahun ini.

Selain pengembangan fisik stasiun, modernisasi juga mencakup perluasan bangunan, pembangunan concourse, sistem sinyal dan LAA, serta penambahan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO).

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Buletin
4 bulan lalu

Lebih Modern! Begini Wajah Baru Stasiun Tanah Abang 

Nasional
5 bulan lalu

Revitalisasi Stasiun Tanah Abang Rampung, Simak Panduan Peron KRL Terbaru

Megapolitan
5 bulan lalu

Mulai Hari Ini Peron Jalur 2 Stasiun Tanah Abang Jadi Jalur Commuter Line Manggarai dari Angke

Nasional
4 jam lalu

KAI Commuter Resmi Pensiunkan 3 Seri KRL Eks Jepang

Nasional
7 jam lalu

LRT Jabodebek Uji Coba Tambah Jumlah Perjalanan, Waktu Tunggu Kereta Lebih Singkat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal