RSUD Tangerang Siapkan Poli Kejiwaan untuk Caleg Gagal Pemilu 2024

Isty Maulidya
RSUD Tangerang (Foto: Okezone/Isty)

TANGERANG, iNews.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang menyiapkan poli kejiwaan untuk calon legislatif (Caleg) yang stres karena gagal saat pemilihan umum (Pemilu) 2024. Poli kejiwaan sendiri sebenarnya sudah tersedia sejak lama, hanya saja ada alur khusus untuk caleg gagal yang ingin berkonsultasi.

“Namun, untuk pelayanan tetap sama. Kita bantu untuk fasttrack pendaftaran, konsultasi dan proses pengambilan obatnya,” kata Kepala Humas RSUD Kota Tangerang, drg. Fika S. Kahyan, Sabtu (18/11/2023). 

Jika memiliki jaminan BPJS, caleg yang merasa stres berlebih atau merasa memiliki gangguan mental, bisa meminta rujukan ke faskes pertama untuk kemudian mendapat rujukan ke RSUD Kota Tangerang. Lalu, akan langsung dirujuk ke klinik jiwa, untuk bertemu dokter spesialis kejiwaan. Apabila diperlukan, pasien juga bisa menjalani pengobatan rawat inap, dan akan disesuaikan dengan kemampuan RSUD Kota Tangerang.

“Berobat ke klinik jiwa, pemeriksaan dokter spesialis dan lakukan pengobatan. Kami ada dua dokter spesialis kejiwaan. diperlukan rujuk atau jika kita belum mampu tata laksana,nanti dirujuk ke RSJ Soeharto Herdjan,” katanya.  

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Terungkap! Paman Bunuh Balita 4 Tahun di Bangkalan Sering Mengamuk Tanpa Sebab

Talkshow
1 tahun lalu

Saksikan Rakyat Bersuara Malam Ini: Prabowo Dilantik, Jokowi Pulang Mudik

Megapolitan
1 tahun lalu

KPU Jakarta Cetak 8,4 Juta Surat Suara, Kepulauan Seribu Hanya 21.452 Pemilih

Nasional
1 tahun lalu

Rapat Paripurna Terakhir, Puan Ungkap Pandemi hingga Pemilu 2024 Jadi Tantangan DPR 2019-2024

Nasional
1 tahun lalu

Bawaslu Perintahkan KPU Tetapkan Ali Ahmad sebagai Caleg PKB Terpilih

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal