JAKARTA, iNews.id - Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 yang dikomando Sandiaga Salahuddin Uno terus membantu pemerintah dalam mempercepat penanganan wabah Covid-19. Kali ini, Sandi menyalurkan bantuan sosial kepada 350 warga terdampak wabah Covid-19 di RT 016/01 Kelurahan Tebet Barat, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.
Sandi menuturkan, Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 akan terus memberikan bantuan kepada keluarga yang penghasilannya menurun dan mengalami kesulitan ekonomi akibat pandemi ini. Pembagian sembako ini diinisiasi oleh Koordinator Relawan Sekretariat Nasional Jokowi (Seknas Jokowi) Deitje Mawuntu.
"Hari ini, kami bersama Seknas Jokowi memberikan bantuan 350 paket sembako dan masker. Kami harapkan bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat di Tebet ini,” ujar Sandi di Tebet, Jumat (15/5/2020).
Dia menuturkan, dampak pandemi Covid-19, di pusat kota banyak warga mengalami tekanan dari segi penghasilan, baik karena kehilangan pekerjaan maupun biaya hidup yang semakin meningkat. Kondisi ini, menurut Sandi, menjadi tantangan bersama.
Menurut Sandi, bantuan paket sembako merupakan bentuk koordinasi dari pemerintah, Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 serta dunia usaha dalam memberikan bantuan jaring pengaman sosial kepada warga yang belum tersentuh.