DEPOK, iNews.id - Pandemi covid-19 membuat perekonomian berbagai lapisan masyarakat terpuruk. Hal itu yang dikeluhkan masyarakat Kampung Sida Mukti, Depok kepada Ketua Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 Sandiaga Salahudin Uno.
Sandiaga diketahui memimpin langsung bantuan bagi warga Kampung Sida Mukti yang terdampak covid-19 dari pintu ke pintu, Sabtu (11/7/2020). Mantan wakil gubernur Jakarta memanfaatkan hal tersebut untuk berdialog dengan warga.
"Ini ada bantuan dari Relawan Indonesia Bersatu. Sekarang biaya hidup pada naik ya? Pada mahal semua? Ini ada bantuan ada beras, ada sembako. Mudahan bisa membantu," kata Sandi.
“Iya Pak, pendapatan menurun, sementara biaya hidup semakin naik,” jawab salah satu warga.
Usai memberikan bantuan sosial, Sandi menyempatkan diri untuk berdialog dan mendengarkan langsung curhatan dari para warga. Salah satu yang menyampaikan keluhan kepadanya ketua RW setempat yang berharap pemerintah dapat memperhatikan nasib Usaha Kecil Menengah (UKM).