Stasiun BNI City Belum Ramai Penumpang di Hari Pertama Uji Coba Layani Pengguna KRL

muhammad farhan
KAI Commuter Line melakukan uji coba Stasiun BNI City sebagai stasiun transit KRL mulai Sabtu (30/7/2022). (Foto: Muhammad Farhan/MPI)

JAKARTA, iNews.id - KAI Commuter Line melakukan uji coba Stasiun BNI City sebagai stasiun transit KRL Commuter Line mulai Sabtu (30/7/2022). Sebelumnya, stasiun ini hanya digunakan untuk melayani perjalanan KA Bandara relasi Manggarai–Bandara Soekarno-Hatta PP yang dikelola oleh KAI Bandara.

Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia mulai sekira pukul 20.45 WIB, Sabtu (30/7/2022), stasiun yang melayani rute KRL tujuan Manggarai, Jatinegara, Bekasi, Cikarang, dan Kampung Bandan ini tampak masih belum banyak dikunjungi penumpang. Akan tetapi, terlihat sejumlah penumpang mulai menggunakan stasiun tersebut walau masih dalam keadaan kebingungan terkait rute dan akses peron yang hendak menjadi tujuan. 

Fasilitas yang tersedia di Stasiun BNI City sudah lengkap dan berfungsi dengan baik. Akses masuk menuju pembelian tiket atau tap on guna mengakses KRL menggunakan elevator dan lift yang berjalan dengan baik dan ramah disabilitas. 

Selain itu, petugas keamanan dan jajaran KAI nampak ramah menuntun penumpang yang hendak mengakses KRL di Stasiun BNI City. Terlihat juga situasi stasiun yang bersih dan rapi meski lokasi berdekatan dengan keramaian remaja-remaja yang tengah menggandrungi Citayam Fashion Week di Dukuh Atas, Jakarta Pusat. 

Suasana Stasiun BNI City pada hari pertama uji coba sebagai stasiun transit KRL, Sabtu (30/7/2022). (Foto: Muhammad Farhan/MPI)

Sebelumnya, VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba menjelaskan, terhitung sejak 30 Juli, Stasiun BNI City setiap harinya akan melayani perjalanan KRL Jabodetabek. Dia juga menjelaskan rute yang dihadirkan di Stasiun BNI City. 

"Stasiun BNI City akan melayani perjalanan KRL relasi Cikarang/Bekasi – Kampung Bandan via Pasar Senen ataupun via Manggarai," ujar Anne dalam keterangannya, Sabtu (30/7/2022). 

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
11 hari lalu

KAI Commuter Operasikan 1.063 Perjalanan KRL Jabodetabek saat HUT ke-80 TNI Besok

Megapolitan
16 hari lalu

Layanan Penitipan Barang di Stasiun Halim Mulai Dimanfaatkan Pengguna LRT Jabodebek

Nasional
16 hari lalu

Stasiun Karet-BNI City bakal Digabung, Pramono Targetkan TOD Dukuh Atas Rampung 2027

Nasional
16 hari lalu

Pramono dan Menhub Sepakat Penggabungan Stasiun Karet dan BNI City

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal