"Kalau kita berbuat baik, bisa memperkenalkan ke anak kita punya tahun baru Islam. Harus kita meriahkan, sebagai syiar aja sekaligus memperkenalkan ke masyarakat kita punya tahun baru," katanya.
Sebelumnya, polisi meminta, agar masyarakat tak menggelar pawai obor guna memperingati Tahun Baru Islam yang jatuh pada Kamis, 20 Agustus 2020 esok. Pasalnya, angka penyebaran Covid-19 di kawasan Jakarta ini masih cukup tinggi.
"Kita imbau masyarakat tak melakukan pawai obor di masa pandemi Covid-19 ini, apalagi di Jakarta kan termasuk tinggi penularannya. Jadi, kegiatan tersebut alangkah baiknya tahun ini ditiadakan," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus pada wartawan, Rabu.