Terhalang Palang Pelintasan Kereta saat Kabur, Dua Maling di Bekasi Dihajar Warga

Jonathan Nalom
Maling di Apartemen Transmart Bekasi Jl. Ir. H. Juanda, Kota Bekasi dikerubuti warga saat terhalang palang pelintasan kereta saat kabur. (Foto: Instagram).

BEKASI, iNews.id - Dua maling ditangkap polisi saat kabur. Kedua pelaku gagal kabur karena terhalang palang pelintasan kereta hingga dikerubuti warga.

Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andara mengatakan, kejadian tersebut berawal dari pelaku berinisial K dan pelaku BFS mencuri di Apartemen Transmart Bekasi Jl. Ir. H. Juanda, Kota Bekasi. Kedua pelaku menyamar sebagai pekerja proyek apartemen dengan menggunakan ID Card Palsu.

“Tersangka langsung masuk ke dalam kamar ruang apartemen sebanyak 10 kamar, setelah berada di dalam kamar mandi tersangka satu mengambil saniter shower mandi yang masing-masing berada di dalam kamar mandi apartemen dengan tangan kosong dengan cara memutar dratnya kemudian dimasukkan ke dalam tas ransel,” ujar Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andara, Senin (22/11/2021).

Dia menuturkan, pelaku lainnya bertugas mengawasi situasi. Pelaku, kata dia setelah mengamankan saniter shower kemudian menuju gudang PT. MSG dengan cara mencongkel papan triplek gudang mengambil 25 rol kabel dimasukan kedalam tas ransel.

“Setelah berhasil kemudian kedua tersangka keluar dari dalam gudang dan menuju mobil toyota Avanza warna silver B 1342 SYK dan memasukan barang hasil curian kedalam mobil tersebut,” tuturnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Megapolitan
1 hari lalu

Tanggul Sungai Citarum Jebol, Ribuan Rumah di Muara Gembong Bekasi Terendam Banjir

Megapolitan
3 hari lalu

Perjalanan KRL ke Bekasi dan Tanjung Priok Terganggu imbas Banjir di Jakarta

Megapolitan
7 hari lalu

Polisi Ungkap Peran Dua Pelaku Pembunuhan Pria di TPU Bekasi

Megapolitan
7 hari lalu

Terbongkar! Dendam Utang Piutang Picu Pembunuhan Pria di TPU Bekasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal