Tunggu Izin Buka, Taman Margasatwa Ragunan Siapkan Protokol Kesehatan

Komaruddin Bagja
Taman Margasatwa Ragunan (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Pengelola Taman Margasatwa Ragunan mengaku telah menyiapkan panduan Protokol Kesehatan untuk bisa buka saat larangan mudik. Pengelola masih menunggu izin buka.

Kepala Humas Ragunan, Wahyu Bambang mengatakan, sejak awal pandemi Covid-19, pengelola sudah menyediakan berbagai fasilitas penunjang protokol kesehatan. Salah satunya adalah tempat cuci tangan bagi para pengunjung yang disebar di dalam area Taman Margasatwa Ragunan ini.

"Kalau ditanya persiapan apa yang dilakukan, kami sudah siap apapun yang terjadi. Kami juga telah melakukan pembenahan dengan menyiapkan fasilitas terutama yang berkaitan dengan prokes seperti tempat mencuci tangan. Sejak awal itu semua kita sudah siapkan," ujar Bambang ketika dihubungi wartawan, Jumat (7/5/2021).

Agar pengunjung tidak bejubel, pengelola juga telah menyediakan tempat parkir. "Tempat parkir sudah kita alokasikan apabila emang nanti kita diputuskan untuk buka," ucapnya.

Taman Margasatwa Ragunan baru dibuka kembali pada Maret 2021 lalu setelah setahun tutup terhitung sejak awal mula pandemi di Ibu Kota, sejak dibuka kembali pengunjungnya dibatasi hingga 50 persen kapasitas kawasan tempat wisata itu. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
19 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
26 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Megapolitan
27 hari lalu

Wisata Malam Ragunan Diserbu Warga, Pramono bakal Tata Kantong Parkir

Megapolitan
29 hari lalu

Ragunan Diserbu 3.713 Pengunjung saat Uji Coba Wisata Malam, 60% Pilih Piknik

Megapolitan
29 hari lalu

Uji Coba Wisata Malam Taman Margasatwa Ragunan, Pengunjung Tembus 2.900 Orang!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal