Sebelumnya, pengacara kondang Hotman Paris Hutapea melaporkan kasus dugaan pencurian yang dialaminya. Uang hasil penjualan restoran miliknya di Kota Bogor diduga dibawa kabur karyawannya sendiri.
Hal itu diungkapkan Hotman Paris melalui akun Instagram @hotmanparisofficial. Dalam videonya, Hotman menyampaikan uang yang dicuri pegawainya itu mencapai ratusan juta rupiah.
"Hotman kecolongan uang, pegawai Hotman mencuri uang Hotman Paris. Halo bapak Kapolres Bogor Kota, mohon segera ditangkap, pelaku manager dari resto ramen Hotmen di Tajur Bogor Timur yang telah melarikan uang hasil penjualan restoran sebanyak ratusan juta," ucap Hotman dalam videonya, Minggu (31/3/2024).
"Bapak Kapolres Bogor Kota saya ucapkan terima kasih sekiranya pelakunya dapat ditangkap segera. Pasti dia akan sering menghubungi keluarganya. Oke Bapak Kapolres Bogor Kota mohon dibantu," sambung Hotman.