"Ya, perlombaan tersebut sebagai rangkaian kegiatan kita dalam rangka menyambut hari kemerdekaan RI yang ke 77 tahun 2022," ujar Revi saat dikonfirmasi, Rabu (17/8/2022).
Revi menjelaskan, selain mengadakan lomba balap karung dengan berpenampilan pocong, ada pula kemudian lomba terong, joget bangku dan balon, makan kerupuk hingga tarik tambang.
"Jadi perlombaan yang kita pilih itu menarik sehingga masyarakat yang ada di terminal Kalideres baik penumpang, pengunjung merasa terhibur dgn perlombaan itu," kata dia.
Sementara itu, Revi mengatakan rangkaian perlombaan yang dilaksanakan ini telah dimulai sejak Senin, (15/8/2022) kemarin. Untuk hari ini, pihaknya mengadakan perlombaan terakhir dan pembagian hadiah.
"Kita juga mengadakan panggung hiburan agar lebih memeriahkan suasana kemerdekaan," tutup dia.