Viral Crane Terguling di Proyek Rel Ganda Bogor-Sukabumi, Ini Pejelasan KAI

Putra Ramadhani Astyawan
Crane jatuh di proyel rel ganda Sukabumi-Bogor (Foto: ist)

BOGOR, iNews.id - Balai Besar Teknik Perkeretaapian KAI Wilayah Jawa Bagian Barat merespon insiden kecelakaan crane yang terguling di lokasi proyek pembangunan rel ganda Bogor-Sukabumi. Peristiwa itu terjadi saat pengangkatan rangka atau gelagar jembatan exiting.

"Minggu (06/06/2021) pukul 17.22 WIB terjadi kecelakaan tergulingnya crane di jembatan BH. 37 KM 4+557 antara Batutulis-Ciomas. Hal ini terjadi saat pekerjaan pengangkatan rangka atau gelagar jembatan existing dengan kondisi cuaca saat itu gerimis," kata Kepala Balai Besar Perkeretaapian Wilayah Jawa Bagian Barat Erni Basri, dalam keterangannya, Senin (7/6/2021).

Erni menegaskan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Hanya terdapat kerusakan pada crane yang kapasitas sebesar 45 ton itu.

"Dapat disampaikan tidak ada korban jiwa dari kecelakaan tersebut dan terdapat kerusakan pada alat kerja berupa crane tandano kapasitas 45 ton yang dioperasikan kontraktor pelaksana," katanya.

Saat ini, jajarannya sudah melakukan sterilisasi di sekitar lokasi. Untuk penyebab tergulingnya crane masih dalam proses penelitian konsultan pelaksana.

"Upaya penanganan telah diamankan dan sterilisasi lokasi kerja, memasang safety line dan pengamanan crane ditutup. Juga mendatangkan matrial sirtu untuk perkuatan jalan akses dan pembuatan platform atay landasan kerja untuk evakuasi crane, mendatangkan 2 unit crane penolong serta evakuasi crane dijadwalkan hari ini pukul 10.00 WIB," tutur Erni.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Mobil
3 hari lalu

Ngeri! Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Indonesia Tembus 70.749 Kasus, 11.262 Orang Meninggal Dunia

Internasional
8 hari lalu

Boeing Dihukum Bayar Rp599 Miliar ke Keluarga Korban Kecelakaan 737 MAX

Megapolitan
9 hari lalu

Mahasiswi Universitas Pakuan Jatuh dari Lantai 3, Begini Kondisinya

Megapolitan
9 hari lalu

Detik-Detik Mengerikan Mahasiswi Universitas Pakuan Bogor Jatuh dari Lantai 3

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal