Viral Foto Emak-Emak saat Ade Armando Dikeroyok, Netizen: Jebloskan, biar Lebaran di Penjara

Reza Fajri
Foto emak-emak saat pengeroyokan Ade Armando di tengah demo ricuh, viral di media sosial. (Sumber: Instagram)

Ade Armando dikeroyok saat demo ricuh di di depan Gedung DPR. Video-video saat kejadian itu beredar luas di media sosial. 

Pegiat media sosial itu sempat berbicara kepada awak media mengenai kedatangannya ke Gedung DPR untuk mendukung aksi mahasiswa yang menolak Jokowi 3 periode.

"Saya tidak ikut demo. Saya mantau dan ingin mengatakan saya mendukung," kata Ade Armando kepada wartawan.

Dari informasi yang dihimpun, awalnya Ade adu mulut dengan massa tak dikenal. Kemudian, sejumlah orang yang berada di dekat lokasi langsung menghajar dan mengeroyok Ade. 

Polisi yang melihat Ade Armando babak belur langsung mengevakuasinya. Sejumlah orang tampak masih berusaha mengejar Ade dan sejumlah polisi. Tak hanya Ade, sejumlah massa terlihat juga hendak melawan polisi yang mengamankan dosen UI itu. 

Editor : Maria Christina
Artikel Terkait
Nasional
9 jam lalu

Ade Armando Sebut Tawaran Proyek Triliunan Rupiah ke Eggi Sudjana Tuduhan Serius, Desak Klarifikasi

Seleb
12 jam lalu

Inara Rusli Pastikan Ada Wali saat Nikah Siri dengan Insanul Fahmi!

Seleb
13 jam lalu

Viral Prilly Latuconsina Ngaku Tak Pernah Selingkuh, Alasannya Mengejutkan!

Seleb
13 jam lalu

Respons Mengejutkan Ibrahim Risyad usai Video Tak Izinkan Istri Jadi IRT Viral

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal