Viral Video Cekcok di Jelambar, Polisi Pastikan Pengendara Motor Bukan Anggota Polda Metro

Dimas Choirul
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo. (Foto: Dimas Choirul).

JAKARTA, iNews.id - Polisi telah mengecek video cekcok pengendara motor dengan mobil di Jalan Latumenten, Jelambar, Jakarta Barat, Rabu (18/8/2021). Video itu sempat viral di media sosial.

Kapolres Metro Jakarta Barat Ady Wibowo mengatakan, telah meminta keterangan dari pengendara motor maupun mobil. Pengendara motor, kata dia emosi karena kaget diklakson oleh pengendara mobil.

"Enggak ada permasalahan lanjut dari kedua belah pihak karena pengendara sepeda motor merasa kaget diklaskon sehingga terjadi cekcok sedikit," ujar Ady di Jakarta, Kamis (19/8/2021).

Dia memastikan, pengendara motor warga sipil, bukan aparat keamanan seperti yang disebutkan dalam video tersebut.

"Kita sudah ketemu pengendara motornya, memang dalam narasinya disebutkan anggota Polda Metro gitu kan, tapi kita sudah perisa tidak ada sebutkan itu," ucapnya.

Menurutnya, kasus ini tidak dilanjutkan karena tidak ditemukan unsur pidana. "Mungkin hanya cekcok sebatas pengendara tapi tidak ada unsur pidana yang kita temukan," katanya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Destinasi
20 jam lalu

Viral Curhatan WNI Barangnya Disita di Bandara Haneda Jepang, Ini Faktanya!

Seleb
1 hari lalu

Kronologi Lengkap Nessie Judge Dikecam Netizen Jepang gegara Pajang Foto Junko Furuta

Kuliner
3 hari lalu

Kronologi Lengkap Oppa Korea Ngamuk di Restoran Jaksel, Nyaris Pukul Karyawan!

Seleb
3 hari lalu

Viral WN Korsel Bikin Onar di Jakarta! Ngamuk di Taksi hingga Rusak Restoran

Seleb
7 hari lalu

Viral Video Lawas Onadio Leonardo Ngaku Pakai Narkoba, Alasannya Mengejutkan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal