Penurunan volume sampah itu diperkirakan disebabkan karena adanya penyekatan arus lalu lintas selama PPKM sehingga mobilitas warga atau pengunjung yang masuk ke wilayah Kabupaten Bekasi berkurang dan tidak adanya aktivitas di pusat perbelanjaan dan pertokoan.
Hamid menilai tingkat konsumsi masyarakat di Kabupaten Bekasi menurun di massa PPKM darurat-level 4 ini. Hal ini juga mengindikasikan berkurangnya mobilitas warga Kabupaten Bekasi, sehingga penerapan PPKM dinilai efektif.
”Sejauh ini baru terjadi kali ini volume sampah menurun, padahal saat PSBB meningkat drastic,” katanya.