Kemudian dari 26 pasien yang dirujuk ke RSPP, terdapat 1 korban yang tidak terselamatkan nyawanya. Korban tersebut meninggal pada siang hari ini.
"Karena luka bakar yang cukup luas, hampir mendekati 100 persen, (1) tidak tertolong," ucapnya.
Dengan begitu, saat ini RSPP merawat 25 korban kebakaran Depo Plumpang. Sebanyak 13 pasien membutuhkan ICU dan sisanya tidak.