2 Hari Berturut-Turut, Pasien Positif Corona Selalu Bertambah di Atas Angka 100

Rizki Maulana
Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto. (Foto: Dok BNPB)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah melalui Juru Bicara Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto memperbarui jumlah kasus positif virus corona (Covid-19). Jumlah pasien bertambah 109 per Sabtu (28/3/2020).

"Pada hari ini telah terkonfirmasi di tanggal 27 Maret pukul 12.00 sampai 28 Maret 2020 sebagai berikut. Kasus positif bertambah sebanyak 109 kasus, sehingga total 1.155 kasus," katanya di Graha BNPB, Jakarta, Sabtu. 

Oleh karenanya, selama dua hari berturut-turut pasien positif bertambah kurang lebih sebanyak 100 pasien. Di hari sebelumnya, Jumat (26/3/2020) berdasarkan pemaparan Yuri, pasien positif bertambah 153 orang.

Jumlah kisaran penambahan 100 pasien tersebut menurutnya dikarenakan masih banyak yang kurang disiplin dalam menerapkan anjuran yang telah diserukan pemerintah. 

"Oleh karena itu kita masih memperihatinkan kondisi ini, karena terbukti bahwa kasus penularan masih terjadi, bahwa kasus positif masih berada di tengah2 masyarakat. Bahwa kontak dekat masih terjadi, bahwa kebiasaan cuci tangan dengan menggunakan sabun masih belum maksimal," katanya. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

RDF Rorotan 2 Kali Gagal Uji Coba, Proyek Rp1,2 Triliun Ini Patut Dicurigai

Megapolitan
9 hari lalu

8 Tanggul di Jakarta Jebol Imbas Hujan Deras, Pemprov Segera Perbaiki

Nasional
12 hari lalu

3 Jalur Alternatif ke Kepulauan Seribu, Bebas Pilih Lebih Cepat dan Nyaman

Megapolitan
14 hari lalu

5 Tower Rusunawa Marunda Jakut Dirobohkan setelah Bertahun-tahun Terbengkalai

Megapolitan
17 hari lalu

Pramono soal Dana Rp14,6 Triliun di Bank: untuk Selesaikan Pembayaran Proyek

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal