3 Industri Strategis Dalam Negeri Siap Produksi Ventilator untuk Penanganan Pasien Corona

Riezky Maulana
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko. (Foto: Istimewa).

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menggelar rapat koordinasi bersama PT Len Industri, PT Pindad dan PT Dirgantara Indonesia (PTDI) melalui video konferensi dari Gedung Bina Graha, Jakarta, Rabu (15/4/2020). Dalam rapat tersebut ketiga industri strategis milik pemerintah itu siap memproduksi ventilator atau alat bantu pernapasan untuk penanganan pasien virus corona (Covid-19).

Kesiapan industri tersebut sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menginstruksikan untuk mengoptimalkan sumber daya dalam negeri. Selain itu memberikan relaksasi perizinan, serta mengoptimalkan penggunaan komponennya dari dalam negeri.

"Peluang memproduksi ventilator dalam negeri ini untuk mencukupi kebutuhan alat bantu pernapasan bagi pasien Covid-19,” ujar Moeldoko.

Dia mendorong produksi ventilator dalam negeri jangan hanya untuk penggunaan lokal tapi juga diharapkan bisa diekspor. “Saya bangga karena sejumlah pihak baik perusahan dan universitas sudah maju dan memiliki inisiatif memikirkan produksi ventilator," ucapnya.

Pada kesempatan itu Dirut PT Len Industri Zakky Gamal menargetkan bisa memproduksi ventilator hingga 50 unit per hari pada Mei 2020. Saat ini, PT Len Industri sedang menyiapkan produksi massal ventilator yang lolos uji BPFK. Selain itu juga menyiapkan desain industri prototype yang dikembangkan bersama BPPT.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Mobil
21 hari lalu

Intip Spesifikasi Maung MV3 Diwajibkan Prabowo Jadi Kendaraan Menteri

Nasional
27 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Minta Kasus Keracunan MBG Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal