28. Anak kami selalu terlihat antusias dalam kegiatan belajarnya, tetapi belakangan ini dia justru tampak murung sepulang sekolah. Mohon kesediaannya bagi ibu guru untuk mengevaluasi perilaku anak kami saat berada di dalam kelas maupun lingkungan sekolah.
29. Kami sangat terkejut mendapati (sebutkan nama) dapat mengucapkan beberapa kata dalam bahasa asing. Terima kasih banyak atas bantuan ibu guru dalam memperkenalkannya kepada anak kami.
30. Cara ibu guru dalam mengasah keterampilan berbicara anak kami sangat mengesankan. (Sebutkan nama) tak lagi berbata-bata dalam berbicara, baik kepada orang tua ataupun orang terdekatnya.
Demikianlah contoh komentar orang tua pada rapor TK. Semoga menginspirasi!