SORONG, iNews.id – Bripda Riko Roy Nussu, yang merupakan ajudan Wakapolres Sorong, ditemukam tak bernyawa usai gantung diri di Sorong. Hingga kini, polisi masih terus mendalami kasus tersebut.
Berita populer lainnya adalah mengenai sejarah bubur Asyura yang disajikan tiap 10 Muharram.
Berikut rangkuman berita populer pada Rabu (17/7/2024)
1. Hukum Bacaan Nun Mati dan Tanwin Beserta Contohnya Lengkap Cara Bacanya
Dalam ilmu tajwid, hukum bacaan Nun mati dan Tanwin wajib diketahui. Dengan pemahaman tersebut, seorang Muslim mampu membaca Alquran dengan sangat baik. Berikut adalah beberapa hukum bacaan Nun Mati dan Tanwin:
- Idgham Bighunnah
Hukum Idgham Bighunnah dan ini sering sekali disebut dengan Idgham Ma’al Ghunnah yaitu suatu hukum tajwid yang berlaku ketika ada Nun mati / nun disukun [نْ ] atau tanwin ( ــًــ, ــٍــ, ــٌــ ) yang bertemu dengan huruf Mim [م], Nun [ن], Waw [و], dan huruf Ya [ي] dan tidak dalam satu kata / kalimat atau harus secara terpisah. Cara membaca dari Idgham Bighunnah yaitu dengan cara meleburkan نْ [nunt mati ] ataupun tanwin, baik itu dhommah tanwin [ــٌــ], kasroh tanwin [ــٍــ], ataupun fathah tanwin [ــًــ] menjadi suara huruf yang ada di depannya mim [م], nun [ن], waw[و] dan ya [ي], atau dari keempat huruf tersebut seolah-olah seperti diberi tanda tasydid, dan diiring dengan menggunakan suara yang berdengung 1 Alif – 1 1/2 Alif atau sekitar 2 sampai 3 harakat. Contoh Idgham Bighunnah:
Nun [نْ] Sukun dan Tanwin[ًٌٍ] bertemu waw [و]
مِنْ وَرَائِهِمْ : Tulisan aslinya adalah man waraa ihim, dan dibacanya adalah mawwaraa ihim
- Iqlab
Iqlab yaitu salah satu dari hukum tajwid yang terjadi ketika ada huruf Nun Sukun ( نْ ) ataupun juga tanwin ( ــًــ, ــٍــ, ــٌــ ) yang ketemu dengan huruf hijaiyah Ba ( ب ) . Secara harfiah, Iqlab mempunyai arti menggantikan atau mengubah sesuatu dari bentuk aslinya. Cara membaca Iqlab yaitu dengan cara menggantikan / mengubah huruf نْ ataupun tanwin ــًــ, ــٍــ, ــٌــ jadi suara huruf mim sukun ( مْ ), oleh karenanya ketika nun mati ataupun tanwian akan bertemu dengan huruf ba (ب , maka bibir atas dan bibir bawah tersebut posisinya tertutup, dan juga diiringi dengan suara dengung kurang lebih 2 harakat.
Contoh Iqlab:
Contoh Hukum Iqlab :
مَنْ بِخَلَ : mambakhila
- Idzhar Wajib atau Mutlak
Idzhar Wajib adalah merupakan salah satu bagian dari Hukum Idzhar yang teradapat dalam ilmu tajwid. Bagian ilmu idzhar yang lain adalah idzhar halqi. Cara membaca dari hukum idzhar adalah terang / jelas dan tidak mendengung. Ada 4 Idzhar mutlak dalam lquran, yakni:
دُنْيَا : dunyaa
بُنْيَانٌ : bunyaanun
قِنْوَانٌ : qinwaanun
صِنْوَانٌ : sinwaanun.
2. Bacaan Surah Al Waqiah Ayat 27-40 untuk Rezeki Lengkap dengan Tafsirnya
Al Waqiah adalah salah satu surat di Alquran yang berarti Hari Kiamat. Surat ini terdiri dari 96 ayat dan masuk dalam surat Makkiyah (diturunkan sebelum Rasulullah hijrah ke Madinah). Pada ayat 27-40 surat Al Waqiah, terdapat penjelasan mengenai golongan kanan yang diberi rezeki dan kenikmatan di surga. Berikut ayat lengkapnya:
وَأَصْحَابُ الْيَمِينِ مَا أَصْحَابُ الْيَمِينِ 27)
Latin: Wa ash haabul yamiini maa ash haabul yamiin,
Artinya: Dan golongan kanan, alangkah bahagianya golongan kanan itu.
فِي سِدْرٍ مَخْضُودٍ 28)
Latin: fii sidrim mahdhuud wa thalhin mandhuud,
Artinya: (Mereka) berada di antara pohon bidara yang tidak berduri,
وَطَلْحٍ مَنْضُودٍ 29)
Latin: wa thalhin mandhudd
Artinya: pohon pisang yang (buahnya) bersusun-susun,
وَظِلٍّ مَمْدُودٍ 30)
Latin: wa dhillim mamduud,
Artinya: naungan yang terbentang luas,
وَمَاءٍ مَسْكُوبٍ 31)
Latin: wamaa in maskuub
Artinya: air yang tercurah,
وَفَاكِهَةٍ كَثِيرَةٍ 32)
Latin: wafaa kihatin katsiirah
Artinya: buah-buahan yang banyak
لَا مَقْطُوعَةٍ وَلا مَمْنُوعَةٍ 33)
Latin: laa maqthuu'atin walaa mamnuu'ah,
Artinya: yang tidak berhenti berbuah dan tidak terlarang memetiknya
وَفُرُشٍ مَرْفُوعَةٍ34
Latin: wa furuusyin marfuu'ah,
Artinya: dan kasur-kasur yang tebal lagi empuk
إِنَّا أَنْشَأْنَاهُنَّ إِنْشَاءً 35)
Latin: innaa ansya'naahunnaa insyaaa a
Artinya: Sesungguhnya Kami menciptakan mereka (bidadari itu) secara langsung,
فَجَعَلْنَاهُنَّ أَبْكَارًا (36
Latin: faja'alnaahunna abkaaro,
Artinya: lalu Kami jadikan mereka perawan-perawan
عُرُبًا أَتْرَابًا (37
Latin: 'uruban atraaba
Artinya: yang penuh cinta (lagi) sebaya umurnya,
لأصْحَابِ الْيَمِينِ 38)
Latin: liashaabil yamiin
Artinya: (diperuntukkan) bagi golongan kanan
ثُلَّةٌ مِنَ الأوَّلِينَ 39)
Latin: tsullatun minal awwalin
Artinya: (yaitu) segolongan besar dari orang-orang yang terdahulu
وَثُلَّةٌ مِنَ الآخِرِينَ 40)
Latin: wa tsullatun minal aakhirin.
Artinya: dan segolongan besar (pula) dari orang-orang yang kemudian.
Untulk tafsir surat Al Qaqiah ayat 27: Dalam Tafsir Ibnu katsir dijelaskan mengenai kenikmatan penduduk surga yakni ada pohon bidara yang setiap durinya berubah menjadi buah yang bermacam-macam.