Gempa melanda kabupaten Gunungkidul, DIY, pada Senin (26/8/2024). Gempa tersebut berkekuatan M5,8 dan terjadi pada pukul 19:57 WIB. Sampai kini, belum ada laporan kerusakan bangunan atau korban jiwa. BMKG menyebut, gempa berlokasi di 95 km barat daya Gunungkidul.
Anies Baswedan tak terlihat saat PDIP mengumumkan 6 pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur di kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (26/8/2024). Nama Anies belakangan dikaitkan sebagai bakal calon gubernur Jakarta yang akan diusung PDIP.
Sebelumnya, beredar video Anies yang sedang memohon doa restu kepada ibunya sebelum bertolak ke kantor DPIP. Namun, dirinya tak kunjung hadir di lokasi tersebut.