2. Keris Anies dari Ki Manteb Sudarsono Ini Bisa Berdiri Tanpa Penyangga
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengenang kembali keris pemberian mendiang dalang kondang, Ki Manteb Sudarsono. Anies pun menjelaskan keris tersebut dibuat dengan presisi tinggi sehingga bisa berdiri tanpa penyangga. Hal itu dibagikan Anies melalui video yang diunggah di akun Instagram miliknya @aniesbaswedan bertepatan dengan 100 hari wafatnya Ki Manteb Sudarsono.
"Tempaan para empu tak main-main, presisinya tinggi. Keris stabil dan seimbang, bisa berdiri tanpa penyangga, hanya ditopang ujung runcing keris/gagang kayu bulat melengkung. Warangka (sarung keris) dibuat dari sebidang kayu utuh tanpa sambungan," tulis Anies di akun Instagramnya.
3. BNN Tangkap Puluhan Mahasiswa USU
Pada Minggu (10/10/2021) dini hari, Badan Narkotika Nasional (BNN) menangkap puluhan mahasiswa dalam penggerebekan narkoba di Kampus Universitas Sumatera Utara (USU), Padang Bulan, Kota Medan. Puluhan mahasiswa tersebut ditangkap saat sedang mengonsumsi narkoba.
Penggerebekan dilakukan BNN di Fakultas Ilmu Budaya USU. Kepala Humas, Promosi, dan Protokoler USU, Amalia Meutia menyesalkan ada aktivitas mahasiswa hingga malam hari di Kampus USU sembari mengonsumsi narkoba. Padahal, kampus USU setiap hari tidak ada aktivitas perkuliahan, karena pandemi Covid-19.
Kejadian ini mengungkapkan akan menjadi catatan dan evaluasi pihak pimpinan USU terhadap petugas keamanan kampus.