5 Berita Terpopuler: Sosok Serma Junaedi yang Viral hingga Debut Pratama Arhan di Liga Jepang

Tika Vidya Utami
Serma Junaedi (kiri) mempersiapkan segalanya untuk bertemu dengan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman. (Foto: iNews.id/Inin Nastain)

3. Dorce Gamalama Disalatkan sebagai Laki-Laki

Pada Rabu (16/2/2022), Dorce Gamalama meninggal dunia. Dia disalatkan sebagai laki-laki di Masjid Al Hayyu Lubang Buaya Jakarta Timur yang merupakan peninggalannya semasa hidup. Keputusan melakukan salat jenazah untuk Dorce Gamalama sebagai laki-laki berdasarkan musyawarah bersama seluruh pihak termasuk keluarga. Ustaz Anan tidak menanggapi banyak terkait wasiat Dorce Gamalama yang ingin jenazahnya diurus sebagai perempuan.

"Wasiat itu kan keinginan. Semua keinginan tidak semua terlaksana. Allah yang tahu," ujar Ustaz Anan.

Jenazah Dorce Gamalama tidak sampai diturunkan ke masjid karena almarhum meninggal dalam keadaan positif Covid-19. Salat jenazah digelar dengan kondisi jenazah masih di dalam mobil.

Dorce Gamalama lahir sebagai laki-laki dengan nama Dedi Yuliardi Ashadi. Pada 1983, dia memutuskan menjalani operasi kelamin sebagai perempuan. Namanya pun berubah menjadi Dorce Gamalama. 

4. Pesan Terakhir Dorce Gamalama pada Anak-Anak

Pada Rabu (16/2/2022), artis senior Dorce Gamalama meninggal dunia. 3 minggu sebelum meninggal ternyata Dorce terkena Covid-19 dan harus dirawat di rumah sakit. Bahkan menurut sahabatnya, Hetty Soendjaya, kondisi Dorce sempat kritis dan tidak sadarkan diri.

Sebulan sebelum meninggal, Dorce pun sempat menceritakan pesan terakhir untuk anak-anaknya. Dorce bahkan sampai menitipkan pesan haru kepada anak-anaknya tentang kemungkinan hidup yang tak lama lagi. Hal ini disampaikan Dorce saat dirinya berbincang dengan Denny Sumargo.

"Saya bilang sama anak-anak, jangan sakitin mama karena umur mama gak panjang" ujar Dorce, dikutip dari Youtube Denny Sumargo.

5. Perempuan yang Tewas Bersama Ibu usai Tenggak Minuman Kemasan Bukan Orang Sembarangan

Deta Promita (27) bersama ibunya Yusro (62) yang ditemukan tewas setelah menenggak minuman kemasan ternyata bukan orang sembarangan. Almarhuma Deta ternyata kepala SMP Putra Putri Bangsa Lubuklinggau. Sebelumnya, ibu dan anak ditemukan tewas di rumahnya di Perumahan Griya Mesat Sejahtera RT2, Kelurahan Mesat Seni, Lubuklinggau Timur II, pada Kamis (20/1/2022).

Menurut informasi yang dihimpun, ibu dan anak ini pertama kali ditemukan oleh Masrip (57) yang merupakan ayah korban Deta atau suami dari korban Yusro. Ketika itu Masrip pulang dari kerja bangunan. Namun ketika sampai di rumah, tidak ada yang membukakan pintu. Maka Masrip pun masuk dari pintu belakang. Sementara, di atas meja dapur ditemukan minuman sejumlah minuman kemasan. Peristiwa ini masih dalam penyelidikan kepolisian untuk mengetahui penyebab kematian.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
12 hari lalu

Bareskrim Naikkan Laporan Azizah Salsha ke Penyidikan!

Seleb
30 hari lalu

Heboh Pratama Arhan Diisukan Pacaran dengan Inka, Ini Faktanya! 

Seleb
1 bulan lalu

Profil Nadif Zahiruddin, Mantan Anya Geraldine yang Foto Bareng Azizah Salsha

Seleb
1 bulan lalu

Viral Foto Azizah Salsha Peluk Nadif Zahiruddin Mantan Anya Geraldine, Netizen Syok!

Seleb
1 bulan lalu

Azizah Salsha Ulang Tahun ke-22, Pratama Arhan Kasih Kado?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal