6 Atlet Ini Dapat Beasiswa S2 gegara Raih Medali di SEA Games 2023

Puti Aini Yasmin
Mahasiswa Udinus Raih Beasiswa (Dok. Udinus)

Adapun, keenam atlet mahasiswa Udinus berhasil meraih tiga medali dengan rincian, 1 medali emas dan 2 medali perunggu diraih pada beberapa cabang olahraga (Cabor), yakni Sepak Bola, Bola Voli, dan Taekwondo.

Pada ajang itu, timnas U-22 diperkuat oleh 4 mahasiswa Prodi S1 Manajemen Udinus, yaitu Pratama Arhan Alif, Irfan Jauhari, Ernando Ari, dan Ilham Rio Fahmi.

Pada laga final, Irfan Jauhari, mahasiswa Udinus angkatan 2020 itu, berhasil mencetak gol indah dan mengubah skor menjadi 3-2 pada babak extra time di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, 

Pada cabor lainnya, Dinda Putri Lestari juga berhasil menambah pundi-pundi medali bagi kontingen Indonesia, ia berhasil menyumbangkan medali perunggu di kategori Kyorugi Putri-73 Kg. Mahasiswa Prodi S1 Manajemen Udinus angkatan 2019 itu mengaku senang dan bersyukur dirinya telah berjuang sebaik mungkin dan untuk meraih medali.

Lalu, pada cabor bola voli tim nya juga diperkuat oleh salah satu atlet mahasiswa Udinus, Arneta Putri Amelian. Medali perunggu berhasil disumbangkannya dengan berperan sebagai setter.

Menjadi kali pertama bertanding di ajang internasional, mahasiswa Prodi S1 Manajemen Udinus itu merasa bangga dapat perjuangan bersama dengan timnas Indonesia lainnya dan berhasil menyumbang medali perunggu. 
Terakhir, ada dua mahasiswa dari cabor tenis meja Siti Aminah dan Hafidh Nuur juga mendapatkan uang pembinaan dari Udinus berkat kiprahnya di SEA Games. 

Wah, selamat ya!

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
All Sport
13 jam lalu

996 Atlet Indonesia Tempur di SEA Games Thailand 2025, Target Tembus 3 Besar!

Nasional
2 hari lalu

Prabowo: Pendidikan Dokter hingga Perawat akan Dibiayai Negara, Beasiswa Penuh!

Nasional
3 hari lalu

Hore! Prabowo Siapkan Beasiswa Penuh untuk Kedokteran-Perawat

Soccer
5 hari lalu

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 Vs Mali Jilid 2, Garuda Muda Ogah Kalah Lagi!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal