Telah Satu
Gelisahmu adalah gelisahku
Berjalanlah kita bergandengan
Dalam hidup yang nyata,
dan kita cintai
Lama kita saling bertatap mata
Dan makin mengerti
Tak lagi bisa dipisahkan
Engkau adalah peniti
Yang telah disematkan
Aku adalah kapal
Yang telah berlabuh dan ditambatkan
Kita berdua adalah lava
Yang tak bisa lagi diuraikan
Optimisme
Cinta kita berdua
Adalah istana dari porselen
Angin telah membawa kedamaian
membelitkan kita dalam pelukan
Bumi telah memberi kekuatan
Kerna kita melangkah
Dengan ketegasan
Muraiku,
Hati kita berdua
Adalah pelangi selusin warna
Kekasih
Kekasihku seperti burung murai
Suaranya merdu
Matanya kaca
Hatinya Biru
Kekasihku seperti burung murai
Bersarang indah dalam hati