Ada Gala Dinner Tamu Negara KTT G20, Polisi Tutup Akses Jalan Menuju GWK Bali Sore Ini

Puteranegara
Polisi akan melakukan pengalihan arus lalu lintas karena ada makan malam tamu negara KTT G20 di Bali. (Foto: Chusna Mohammad/iNews)

JAKARTA, iNews.id - Polisi melakukan sejumlah penutupan dan pengalihan arus lalu lintas yang menuju kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Jimbaran, Kabupaten Badung, Bali. Karena adanya gala dinner para delegasi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Adapun penutupan dilakukan dua waktu yakni pada pukul 17.30-19.30 WITA dan 20.30-22.00 WITA.

"Nanti 17.30 pada saat menjelang gala dinner di GWK kita tutup kembali arus lalu lintas menuju GWK. Karena tamu negara banyak di Nusa Dua Utara, maka jalan Nusa Dua Utara menuju GWK kita tutup dari 17.30 sampai 19.30 WITA dan pukul 20.30 hingga pukul 22.00 WITA ditutup kembali untuk para delegasi kembali ke tempat akomodasi," kata Dir Gakkum Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan, Selasa (15/11/2022).

Dalam kesempatan ini, dia meminta maaf kepada masyarakat dan wisatawan di Bali jika nantinya ada sejumlah penutupan dan pengalihan arus lalu lintas. Pihaknya pun sudah menyiapkan sejumlah rute alternatif untuk masyarakat dan wisatawan jika nantinya ada penutupan.

"Masyarakat Bali dan wisatawan mudah-mudahan bisa memahami jika adanya kepadatan dan pengalihan. Kita sudah menyiapkan backup ada penebalan untuk mengurai kepadatan," ujarnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Internasional
2 hari lalu

Tak Kirim Delegasi AS ke KTT G20, Trump Tuduh Afsel Langgar HAM soal Pembunuhan Warga Kulit Putih

Internasional
2 hari lalu

Mengejutkan, Amerika Tak Kirim Seorang Pejabat pun ke KTT G20 di Afrika Selatan

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Bakal Lantik Komite Reformasi Polri di Istana Sore Ini

Nasional
3 hari lalu

Polisi Tentukan Nasib Roy Suryo Cs Hari Ini, Kubu Jokowi: Serahkan ke Hukum yang Berlaku

Megapolitan
4 hari lalu

Polisi Gerak Cepat! Kapolsek Sunda Kelapa AKP Hitler Serahkan Motor Hasil Penggelapan ke Pemilik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal