Selain itu, pameran juga menampilkan koleksi pribadi dari gabungan anggota Kesultanan Malaysia dan Brunei Darussalam. Koleksi-koleksi tersebut ke depannya akan dipamerkan secara road show ke sejumlah daerah selepas dari Masjid At-Tin.
"Insya Allah, artefak ini kita juga akan road show ke beberapa daerah di nusantara seperti Jawa Barat, Jawa Tengah dan Sumatera," kata Lulu.
Pameran artefak salah satunya menampilkan serban Rasulullah SAW yang dipercaya sebagai serban favorit Nabi. Serban terbuat dari serat kayu dan berwarna hijau lantaran bahan bakunya dari daun.