JAKARTA, iNews.id - Jubir TKN Prabowo-Gibran, Ade Armando menyentil pendukung Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo dalam Pemilu 2024. Keduanya bisa saling berpindah haluan dukungan ketika Pilpres 2024 masuk putaran kedua.
Hal itu disampaikannya dalam acara bertajuk Festival Pemilu yang diselenggarakan Bijak Memilih.
Ade awalnya menyampaikan elektabilitas ketiga paslon mengungkap Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berada di puncak mengungguli dua paslon lainnya.
"Tapi Prabowo sekarang berada di atas sekali, Kalau sekarang dua putaran anda harus sadar bahwa salah satu dari pendukung Ganjar atau Anies akan lolos ke putaran kedua," kata Ade dikutip dari kanal YouTube Bijak Memilih, Senin (29/1/2024).
"Maka di putaran kedua anda harus siap-siap. Kalau anda pendukung Ganjar, maka anda harus pindah mendukung Anies. Kalau anda pendukung Anies anda harus siap-siap mendukung Ganjar. Ya? Siap-siap aja," kata Ade.