"Setelah kepergiannya, tugas kemanusiaan kita adalah mengapresiasi dan menjadikan apa yang telah beliau kerjakan selama ini sebagai pelajaran bersama. Selamat jalan Pak Lukas. Doa kami menyertaimu," imbuhnya.
Sebelumnya, ketua tim penasihat Lukas Enembe, OC Kaligis mengungkapkan kondisi kliennya sebelum meninggal dunia pada hari ini. Dia mengatakan Lukas mengalami pembengkakan di tubuhnya pada tiga hari sebelum dinyatakan meninggal.
"Sebelum meninggal, tiga hari yang lewat sudah bengkak semua, sudah nggak berfungsi dia punya ginjal," ujar Kaligis.