AHY Mengaku Diingatkan Wapres Ma'ruf Amin Banyak Masalah Pertanahan di Daerah

Nur Khabibi
Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono bertemu dengan Wapres Ma'ruf Amin di rumah dinas wapres Jalan Diponegoro, Jakarta. (Foto istimewa).

JAKARTA, iNews.id - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu dengan Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin  di rumah dinas wapres Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta Pusat, Sabtu (24/2/2024). AHY meminta wejangan kepada Wapres Ma'ruf. 

"Karena saya ingin memohon wejangan sekaligus juga arahan-arahan yang jelas terkait dengan urusan pertanahan agraria dan tata ruang," kata AHY di kediaman Dinas Wapres, Jalan Pangeran Diponegoro, Jakarta Pusat, Sabtu (24/2/2024).

"Beliau mengingatkan bahwa masih banyak permasalahan yang dihadapi masyarakat kita di berbagai daerah," sambungnya. 

Dalam kesempatan tersebut, AHY juga mendapat pesan khusus dari Wapres tentang permasalahan yang dihadapi rakyat, khususnya tentang pertanahan. 

"Saya catat secara langsung, beberapa saat lalu ada warga yang melaporkan mengadu kepada Wapres tentang tanahnya yang diserobot orang lain, diserobot oleh pengembang dan akhirnya nasibnya tidak menentu, kasihan, padahal ini rakyat kecil," ujarnya. 

Ketua Umum Partai Demokrat itu melanjutkan, permasalahan sengketa tanah merupakan PR terbesar di kementeriannya. Pasalnya, sengketa tanah banyak disebabkan oleh mafia tanah.

"Kalau ada rakyat berhadapan dengan mafia tanah, sudah pasti kementerian ATR akan berpihak pada rakyat, akan membela rakyat kecil jangan sampai hak mereka diinjak, apalagi masyarakat rentan. Banyak juga misalnya yang sudah pensiun itu yang dipermainkan, rakyat kecil dipermainkan dan kita tidak akan membiarkan itu terjadi," katanya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
24 jam lalu

Partai Demokrat Dukung Pemerintah Beri Gelar Pahlawan Nasional kepada Gus Dur dan Soeharto

Nasional
3 hari lalu

Hore! Pemerintah bakal Kasih Modal Tanah untuk Orang Miskin, Ini Lokasinya

Nasional
7 hari lalu

AHY Ungkap Prabowo bakal Bangun Jalur Kereta Trans Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi

Mobil
1 bulan lalu

AHY Sebut Truk ODOL Pencabut Nyawa di Jalan

Nasional
1 bulan lalu

Kelakar Prabowo saat Sapa AHY di Munas PKS: Penerus SBY

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal