Anak Jalanan hingga Penyandang Disabilitas Diusulkan Dapat MBG, Ini Respons Istana

Binti Mufarida
Mensesneg Prasetyo Hadi (foto: Binti Mufarida)

JAKARTA, iNews.id - Istana merespons adanya usulan agar anak jalanan dan penyandang disabilitas menjadi penerima program Makan Bergizi Gratis (MBG). Diketahui, program MBG saat ini menyasar anak usia dini (balita), anak sekolah (TK hingga SMA), ibu hamil dan ibu menyusui (busui).

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menegaskan, usulan tersebut dicatat sebagai masukan.

“Terus terang kalau tadi berkenaan dengan masalah itu belum, tapi terima kasih kalau ada catatan dan masukan. Ini contoh yang baik kalau di dalam memberikan masukan kepada pemerintah, menurut saya ini adalah salah satu contohnya,” ujar Prasetyo di Hambalang, Bogor, Selasa (6/1/2026).

Prasetyo menegaskan, pemerintah terbuka terhadap berbagai masukan yang konstruktif. Menurutnya, setiap usulan akan menjadi bahan pertimbangan untuk dikaji lebih lanjut oleh pemerintah.

“Kami terus membuka diri dan kalau memang ada sesuatu yang kami pemerintah masih luput atau alpa untuk tidak memikirkannya, silakan untuk disampaikan kepada kami dan kami akan terbuka,” katanya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

Prabowo: Program MBG Boleh Dikatakan 99,99 Persen Berhasil

Nasional
5 jam lalu

Prabowo Perlihatkan Video Anak-anak Antusias dengan MBG: Hei Orang Pintar yang Ngejek, Lihat!

Nasional
7 jam lalu

Prabowo bakal Beri Arahan Langsung di Retret Kabinet Jilid II, Ini Bocorannya

Nasional
4 hari lalu

Konvoi Motor ke Istana, Ribuan Buruh bakal Gelar Aksi Tuntut UMP 8 Januari 2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal