Andi Arief: Wah Twit Kontainer Jadi Ramai

Kurnia Illahi
Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, Andi Arief. (Foto: iNews.id/ Felldy).

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) langsung memastikan kabar adanya tujuh kontainer surat suara yang sudah dicoblos. Hasil pengecekan langsung ke lokasi, KPU memastikan kabar yang beredar di media sosial (medsos) itu bohong atau hoaks.

Langkah KPU itu disambut poisitif Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Andi Arief. Informasi tersebut memang sudah seharusnya segera ditindaklanjuti.

"Wah twit kontainer jadi ramai. Saya gak ngikuti karena tertidur. Bagus lah kalau KPU dan Bawaslu sudah mengecek ke lokasi. Soal beredarnya isu harus cepat menanggulanginya," ujar Andi dalam aku  Twitter @AndiArief, Kamis (3/1/2019).

Menurutnya, penyelenggara pemilu harus cepat merespons ketika muncul indikasi persoalan. Jangan terlalu lama dibiarkan berpolemik. "Gak bisa dibiarkan dengan pasif. Harus cepat diatasi," ucapnya.

Kabar mengenai tujuh kontainer surat suara itu beredar pada Rabu (2/1/2019) siang. Melalui audio, terdengar seseorang yang menginformasikan keberadaan kontainer itu.

"Di Tanjung Priok ada tujuh kontainer berisi 80 juta surat suara yang dalam keadaan sudah dicoblos, yang nantinya akan ditukar sebelum penghitungan suara dan formulir C1 keluar. Jadi surat suara yang asli dari TPS akan dibakar. Ditambah pemilih siluman berasal dari Tiongkok yang menyamar sebagai warga Tionghoa. Ayo rapatkan barisan," demikian bunyi pesan terusan yang beredar.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
6 bulan lalu

Derek Peti Kemas Roboh di Terminal Bitung saat Bongkar Muat Kapal

Buletin
11 bulan lalu

Kapal Kargo MV Kuala Mas yang Tenggelam di Perairan Bolok Kupang Angkut 20 ABK

Nasional
12 bulan lalu

Sebagian Cakada Peserta Pilkada Dicopot, KPU Pastikan Tak Ada Pencetakan Ulang Surat Suara

Megapolitan
1 tahun lalu

KPU Jakarta Cetak 8,4 Juta Surat Suara, Kepulauan Seribu Hanya 21.452 Pemilih

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal