JAKARTA, iNews.id - Bacapres yang didukung Partai Perindo Ganjar Pranowo dan Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Mahfud MD menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Minggu (22/10/2023). Keduanya didampingi oleh Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPN GP) Andika Perkasa.
Andika Perkasa menyakini Ganjar dan Mahfud lolos pemeriksaan kesehatan. Sebab Ganjar disiplin dalam menjaga pola makan dan rutin berolahraga.
"Kalau lihat dari disiplin Mas Ganjar berolahraga posturnya yang cukup slim. Saya melihat Mas Ganjar cukup disiplin bukan hanya olahraga tapi juga pola makan," ucap Andika di RSPAD, Jakarta Pusat, Minggu (22/10/2023).
Sedangkan Mahfud, Andika menuturkan, kalau Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) telah mengakui tidak memiliki riwayat penyakit serius.
"Pak Mahfud sendiri mengakui bahwa beliau tidak punya penyakit yang menonjol walaupun itu mungkin perasaannya, bukan hasil pemeriksaannya. Tapi paling tidak menunjukkan bahwa mungkin tidak ada masalah kesehatan yang serius," ucapnya.
Pemeriksaan kesehatan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dimulai pukul 07.20 WIB hingga sore pukul 17.15 WIB. Pemeriksaan ini salah satu syarat maju Pilpres 2024.