Andre Rosiade Sebut Pemecatan Patrick Kluivert Tanpa Lewat Rapat Exco PSSI

Aditya Pratama
Penasihat Klub Semen Padang, Andre Rosiade dalam acara Interupsi bertajuk 'Kluivert Dipecat, STY Kembali ke Timnas?' yang disiarkan di iNews, Kamis (16/10/2025). (Foto: Tangkapan Layar)

Politisi Partai Gerindra itu berharap Exco PSSI segera menggelar rapat untuk menentukan siapa pelatih baru Timnas Indonesia. Pasalnya, beberapa minggu ke depan akan ada pertandingan FIFA Matchday.

Secara pribadi, Andre berharap Shin Tae-yong (STY) untuk kembali melatih Timnas Indonesia. Dia beralasan, STY merupakan sosok yang telah mengenal sepak bola Indonesia.

"Kalau saya pribadi mengusulkan ada CLBK, cinta lama bersemi kembali, karena dalam dunia sepak bola CLBK adalah hal yang lumrah. Benny Dollo pernah dipecat lalu diangkat lagi, Ivan Kolev pernah, Alfred Riedl pernah, bahkan Saudi yang mengalahkan kita kemarin pelatihnya dipecat lalu sekarang diangkat lagi bisa mengantarkan Arab Saudi masuk Piala Dunia," ucapnya.

"Saya mengusulkan, karena waktunya sudah di depan mata Fifa Matchday, kita butuh pelatih yang kenal dan memahami sepak bola Indonesia dan bisa langsung bekerja, saya mengusulkan CLBK dengan Shin Tae-yong," tuturnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Soccer
3 bulan lalu

Berapa Kompensasi Patrick Kluivert usai Dipecat dari Timnas Indonesia? Nominalnya Fantastis!

Soccer
3 bulan lalu

PSSI Ternyata Sempat Ingin Pertahankan Patrick Kluivert, Tapi...

Soccer
3 bulan lalu

Kluivert Dipecat, Begini Respons Shin Tae-yong Saat Diminta Kembali Latih Timnas Indonesia

Soccer
3 bulan lalu

Terbongkar! Media Belanda Ungkap Alasan Sebenarnya Patrick Kluivert Diusir dari Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal