Dia juga berharap bangunan baru ini bukan sekedar kantor, namun bisa menjadi rumah gagasan untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.
"Kita doakan bendera Perindo ada di mana-mana di seluruh Indonesia berkibar dan bahwa rumah ini menjadi rumah kita bersama rumah perjuangan kita bersama rumah gagasan kita bersama untuk membawa Indonesia lebih baik lagi," kata Angela.
Dalam kesempatan yang sama, Hary Tanoesoedibjo yakin bahwa Partai Perindo akan sukses pada pemilu 2029.
"Saya yakin partai perindo akan besar, selama kita konsisten dengan perjuangan kita, zaman akan berubah percayalah. Saya yakin nanti tahun 2029 Partai Perindo akan jauh lebih maju," kata Hary Tanoesoedibjo.
Dia menyampaikan bahwa fasilitas ini hanya pendukung dari sebuah keberhasilan sebuah partai. Paling penting kata dia adalah kader yang harus solid bergerak hingga akar rumput.
"Organisasinya harus kuat orangnya kuat sampai ke bawah bukan di level DPP saja tapi di bawah kuat plus fasilitas mudah-mudahan jadi," ucap Hary.