Antrean Pelabuhan Merak Mengular, ASDP: Pasti Kita Angkut Semua

Ravie Wardani
Antrean kendaraan masih mengular di dermaga ekskutif Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, Jumat (29/4/2022) siang. (Foto: MPI/Ravie Wardani)

CILEGON, iNews.id - Antrean parah terjadi di jalur dermaga eksekutif Pelabuhan Merak, Banten, hingga Jumat (29/4/2022) siang. Sejumlah pemudik pun harus menunggu selama berjam-jam untuk masuk ke kapal.

Pemudik pun mengeluh lantaran jadwal keberangkatan kapalnya ngaret dari waktu yang ditentukan. Salah satu pemudik bernama Darlin (53) dari Jakarta bahkan sempat protes ke polisi yang bertugas mengatur kemacetan di sekitar dermaga. Ia mengaku sudah menunggu sejak Kamis (29/4/2022) sore. 

"Saya dari jam 18.00 WIB. Mau ke Baturaja, Sumatera Selatan. Yang penting nyebrang dulu, kalau sudah nyebrang sudah aman mau ke mana saja," ucapnya kepada MNC Portal Indonesia baru-baru ini.

Darlin mengaku khawatir tiket penyeberangannya hangus lantaran kemacetan parah tersebut.

"Kalau kelewat kita tukar tiket, hangus ini kan, bayar lagi," tutur Darlin.

Petugas ASDP (Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan) pun angkat bicara terkait kemacetan parah yang terjadi di dermaga eksekutif. Menurutnya hal ini terjadi karena salah satu faktornya kendaraan yang mogok.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
8 hari lalu

BPS: Diskon Tarif Transportasi saat Libur Nataru Belum Mampu Bendung Inflasi Desember 2025

Nasional
22 hari lalu

Kapolri ke Jajaran di Merak: Jangan Remehkan Imbauan BMKG soal Cuaca

Nasional
22 hari lalu

Tinjau Merak, Kapolri Sampaikan Pesan Prabowo: Beri Pelayanan Maksimal!

Megapolitan
1 bulan lalu

Antrean BLT Rp900.000 di Daan Mogot Jakbar Mengular Bikin Lalin Macet!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal