Anwar Usman Sambut Tamu Resepsi Pernikahan Kaesang-Erina : Terima Kasih Kesediaan Waktunya

Faieq Hidayat
Adik ipar Presiden Joko Widodo, Anwar Usman mewakili keluarga Kaesang Pangarep di resepsi pernikahan. (Foto tangkapan layar).

JAKARTA, iNews.id - Adik ipar Presiden Joko Widodo, Anwar Usman menyambut tamu undangan resepsi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pura Mangkunegaran, Minggu (11/12/2022). Dia mengucapkan terima kasih kesediaan para tamu undangan. 

"Saya mewakili kedua mempelai mengucapkan terima kasih kesediaan waktu dari para undangan," kata Anwar didampingi Gibran Rakabuming, dan Bobby Nasutiondi Pura Mangkunegaran, Minggu (11/12).

Dia berharap para tamu undangan tidak kecewa dalam acara tersebut. Ketua Mahkamah Konstitusi ini juga meminta maaf bila tamu undang menemukan hal-hal yang kurang enak. 

"Kami memohon maaf dari lubuk hati paling dalam apabila ditemukan hal-hal kurang berkenan," katanya.

Selain itu, dia berharap kedua mempelai pengantin menjadi keluarga sakinah, mawadah dan maromah. 

"Semoga kedua ananda bisa membangun keluarga sakinah, mawadah, maromah. Keluarga diselimuti penuh ketentraman, penuh cinta dan penuh kasih sayang," katanya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Anwar Usman Ngaku Sering Bolos Sidang MK gegara Sakit: Sempat Jatuh, Pemulihan 1-2 Tahun

Nasional
2 hari lalu

Anwar Usman Blak-blakan soal Sering Absen Sidang MK, Begini Pengakuannya

Seleb
11 hari lalu

Viral Brian McKnight Jadi Tamu Istimewa di Resepsi Darma Mangkuluhur dan DJ Patricia Schuldtz

Nasional
17 hari lalu

Anwar Usman Sering Absen Sidang MK, Anggota DPR: Sebaiknya Bertindak Negarawan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal