Arahan Jokowi ke Pejabat TNI-Polri: Harus Berani Memutuskan, Berani Mengambil Langkah

Raka Dwi Novianto
Presiden Jokowi memberikan arahan kepada pejabat TNI dan Polri agar berani mengambil keputusan dan langkah yang berdampak besar bagi bangsa. (Foto: Sekretariat Presiden/YouTube)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta para pejabat TNI dan Polri agar berani mengambil keputusan dan langkah. Keduanya dapat berdampak besar bagi Indonesia.

"Bapak ibu sebagai pemimpin sesuai dengan tugas dan wewenangnya sesuai dengan jenjang kepemimpinan di TNI dan Polri dalam lingkup baik kabupaten, kota, provinsi maupun nasional harus berani memutuskan, berani mengambil langkah," kata Jokowi dalam arahannya kepada para pejabat TNI dan Polri Tahun 2024 yang digelar di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kamis (12/9/2024).

Dia meyakini langkah yang diambil para pejabat TNI-Polri, baik kecil maupun besar, bisa memberikan dampak besar bagi daerah masing-masing maupun bangsa.

Jokowi menekankan, perpindahan ke IKN bukan hanya sekadar pindah gedung ataupun tempat kerja. Menurutnya, yang terpenting perubahan pola pikir dan kerja.

"Dari yang tidak efisien menjadi efisien, dari yang muter-muter menjadi cepet, ada target waktu, dari yang berbelit-belit menjadi simpel dan sederhana," tutur dia.

Jokowi mengingatkan dinamika di masa depan berupa negara yang cepat akan mengalahkan negara yang lambat, bukan negara besar mengalahkan negara yang kecil.

"Untuk apa tadi perubahan pola pikir, perubahan pola kerja, perubahan budaya kerja untuk membentuk karakter kepribadian Indonesia maju, untuk membentuk mental bangsa yang maju. Kalau kita gak mengarah ke sana, sulit kita bersaing dengan negara-negara lain," ungkapnya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
6 jam lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
6 jam lalu

Jadi Tersangka KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjerat 3 Klaster Kasus Korupsi

Nasional
16 jam lalu

Blak-blakan! Jaksa Agung ST Burhanuddin akan Kembali Bongkar Megakorupsi

Nasional
22 jam lalu

Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta adalah Siswa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal